Editor; Miftah
Karang Taruna bekerjasama dengan pemerintah Desa Banjaragung mengadakan turnamen sepakbola Kambing Cup di Lapangan Banjaragung Kecamatan Bangsri Jepara.Jumat, (4/08/2023).
Syaiful Ulum selaku carik dan mewakili Petinggi Desa Banjaragung membuka turnamen Sepak Bola Turnamen Kambing Cup bertempat di Lapangan Desa Banjaragung Kecamatan Bangsri.
Menurut Syaiful Ulum selaku wakil dari KONI Desa Banjaragung menyampaikan, bahwa turnamen yang diselenggarakan ini diikuti oleh Pemain se desa Banjaragung dengan dikemas dengan cara Kopyokan.
“Turnamen Sepak Bola Kambing Cup ini diselenggarakan yang ke 2 dengan di support penuh oleh pemerintah desa.
Menurut Abdul Ghoni selaku panitia menuturkan, Sepak Bola Kambing Cup ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan dan juga untuk menggali potensi talenta bibit pesepak bola serta kreatifitas olahraga anak muda yang ada di Desa Banjaragung.
Adapun sebagai penyemangat dalam bertanding, Panitia telah menyiapkan hadiah berupa kambing dan uang pembinaan.
“Sepak Bola Kambing Cup sebisa mungkin akan kami selenggarakan setiap tahun dan dilaksanakan dilapangan desa banjaragung, ajang kompetisi ini dengan tujuan selain prestasi, juga menjalin silaturahmi, imbuh Abdul Ghony.
Sementara itu, ketua karang taruna Athoillah, berterima kasih kepada pemerintah banjaragung serta seponsor atas terselenggaranya kegiatan sepakbola ini. Ia berharap kegiatan ini menjadi ajang hiburan masyarakat yang telah menikmati kemerdekaan dan upaya mencari bibit Pemain Sepakbola yang bisa berkiprah ke skala desa, ujar Atho’.
Sumber. AB.