Editor. Miftah
Aktual-Berita.com – Kabar Jepara
Rangkaian acara dalam gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW yang selenggarakan oleh NU Ranting 1 Sekuro bertempat di gedung NU RT 11/03 Sekuro, dimulai pada hari ini Jumat 27/10/2023 dengan pawai ta’aruf yang diikuti oleh semua lembaga pendidikan dibawah naungan NU. Mulai dari santri TPQ, Madin, TK RA MI, Fatayat, dan warga masyarakat di desa sekuro berlangsung sangat meriah, dengan iringan drum band dari MI Miftahul Ulum sekuro.
Gebyar Maulid NU Ranting 1 Sekuro juga mengadakan pasar UMKM bagi warganya yang ingin menampilkan produk kerajinan dari warganya, dimulai hari ini sampai hari Minggu tanggal 29/10/2023, yang dikhiri dengan pengajian umum.
Menurut panitia kegiatan F Sugiatmoko SP.d, acara seperti ini sudah rutin dilaksanakan pada setiap tahunnya di desa sekuro, karena sambutan dari warga sangat antusias maka kami memperpanjang waktunya agar warga masyarakat dapat berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
(Butet).