Editor; Miftah
Aktual-Berita.com – Info Jepara.
Ketua Persatuan Media Online (PWO) Jepara, mengucapkan Selamat Hari Jadi Ulang Tahun Pemuda Pancasila yang ke 64, Minggu (28/10/2023).
H. Ali Achwan ST.MH., selaku Ketua PWO. Jepara mengucapkan selamat kepada pemuda pancasila yang merayakan hari ulang tahunnya yang ke-64.
“Selamat hari jadi Pemuda Pancasila yang ke-64 terus gotong royong membangun pemuda agar menjadi pemuda yang tangguh, tekun dan bekerja keras” ucap H. Ali Achwan.
“Pemuda Pancasila merupakan ormas yang spesial karena di namanya ada Pancasila yaitu ideologi yang memandu bangsa Indonesia,” ucapnya.
Ia juga menambah kan, “Pemuda Pancasila harus bisa menjadi sumber pembaharuan, sumber inovasi dan sumber ide-ide kreatif bagi kaum para pemuda” imbuhnya.
Ali Achwan melalui awak media berharap kepada Mardiyanto selaku Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Jepara, agar terus mengawal Pancasila, UUD 1945, dan Bhineka tunggal ika.
“Saya berharap Pemuda Pancasila akan menjadi benteng Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika” harapnya.
“Sebelumnya, Pemuda pancasila merupakan organisasi Paramiliter Indonesia yang didirikan oleh Jendral Abdul Haris Nasution pada tanggal 28 Oktober 1959 yang pada kesehariannya banyak melakukan kegiatan-kegiatan sosial di masyarakat hingga sekarang,” pungkasnya.
Tim AB.